Jumat, 17 Mei 2013

Alhamdulillah sakit

Salamalekum.. :D
curhat dong mah #eh

beberapa minggu lalu, udah lupa tepatnya hari apa *garuk2 kepala* gue sakit T.T
ga tau sakit apa, yang pasti sakit bro..
pertama2 sih dingin gitu rasanya- ini badan. Lalu keesokan harinya badan gue jadi panas banget. Bapak sempet berfikir bawa gue periksa ke dokter. tapi ga jadi. Bukan karena kliniknya jauh. bukaaan.. tapi karena emang guenya yang ga mau.... Takut disuntik? bukaaan. Tapi karena emang gue takut disuntik *loh*
Setelah minum paracetamol, alhamdulillah.... Sembuh? Bukaaan. Bukan karena obat ini.
Dari kejauhan kamar gue, gue endus ada bau-bau harum bakso gitu, ya gue samperin aja. Nah, mungkin gara-gara semangkok bakso ini gue sembuh. hahaha

Kamis, 09 Mei 2013

Kata Gue tentang Film 'Heart Is'

Film yang juga dikenal dengan nama 'Hearty Paws' ini udah diproduksi di Korea sejak tahun 2006. Pemainnya adalah cowok yang juga main di film Detective in 40 Minutes, Yu Seung-ho. Berikut ini 'kata gue':

Film “Heart Is” ini setting nya di Korea. Kisah dimulai ketika Chan, anak SD yang mencuri anak anjing di sebuah rumah sebagai hadiah ulang tahun adiknya, Soi yang masih berusia sekitar lima tahun. Kedua kakak beradik ini tinggal bersama bibi dan pamannya, karena sang ayah telah meninggal dunia sedangkan ibunya sejak setahun yang lalu pergi entah kemana. Namun suatu hari, pamannya dipindahtugaskan ke luar daerah. Bibinya mengatakan bahwa ia tak punya biaya untuk membawa mereka ikut serta. Pamannya mengatakan kalau sebaiknya mereka pergi ke panti asuhan saja. 


Sejak saat itu, hanyalah Chan, Soi dan Ma-eum (nama anjing itu) yang tinggal di rumah itu. Soi seringkali menangis, karena es krim yang meleleh, karena tidak mau mengeramasi rambutnya, atau karena  mengompol di selimut.  Hal ini membuat jengkel kakaknya. Namun, kakaknya tidak pernah memarahinya. 


Suatu hari, mereka bertiga bermain seluncur di atas salju tebal. Es itu retak dan Ma-eum tenggelam jatuh ke air. Soi kecil mendekat pada anjing kesayangannya itu. Namun ia malah tenggelam dan meninggal. Sementara Ma-eum dapat menyelamatkan diri. Orang-orang di sekitar Chan menahannya, karena kalau dia ikut masuk ke dalam air percuma-tidak ada yang mampu menolongnya.

Chan hanya bisa menangisi kepergian Soi untuk selamanya. Adiknya meninggal begitu saja.Kenyataan ini sungguh sulit diterima, ia menyalahkan Ma-eum dan membenci jika anjing itu selalu mengikutinya kemanapun.
Chan pergi ke tempat ibunya, ke alamat yang diberikan bibinya sebelum pergi.  Ma-eum mengejarnya, tapi Chan mengusirnya. Ma-eum terlunta-lunta di pinggiran rel kereta api sendirian. Mencari makan di tempat sampah, merampas makanan orang *kasian T.T*. Sampai di rumah ibunya, Chan tidak dihiraukan bahkan sebelum mengabari ibunya tentang kematian Soi. *hidup begitu kejam kah? Sehingga seorang ibu menelantarkan anak-anaknya T.T*


Di perjalanan pulang di dalam kereta, Chan tak sengaja bertemu dengan dua pengemis kecil yang nantinya membawa Chan pada  bos pengemis yang jahat dan kejam. Chan tidak memiliki lagi tempat yang bisa dituju, maka ia pun bergabung dalam gerombolan pengemis itu. Mereka, anak-anak ini bernasib sama, tidak punya rumah, keluarga, maupun sanak saudara. Tidak ada pilihan lain selain mengemis dan mematuhi perintah bos yang keji ini. 

Suatu hari, Ma-eum yang menemukan Chan lalu mengikutinya kemanapun, sampai di tempat tinggal pengemis-pengemis itu. Bos nya memiliki anjing bernama Blacky, yang siap diadu dengan Ma-eum. Ma-eum hampir mati karena anjing buas itu. Pertarungan itu menyebabkan kedua mata Ma-eum buta. Chan merasa bersalah pada Ma-eum, karena berkat anjing itu ia bisa selamat, namun sekarang usia anjing itu tidak akan lama lagi. Ia juga berkata bahwa, ia meminta maaf karena saat Ma-eum kecil, ia mencurinya dari keluarga kaya lalu membawanya ke dalam kemiskinan bersama Chan. Ma-eum pasti sangat rindu pada ibunya.... T.T

Hmmm.... Film ini bener-bener menguras air mata T.T 
  • Yu Seung-ho sebagai Chan-yi
  • Kim Hyang-ki sebagai So-i
  • Dali
  • Ahn Kil-kang
  • Jeong Min-ah
  • Jo Deok-jae
  • Seo Yeong-hwa
  • Kim Kyeong-rae
  • Kim Dong-yeong
  • Yoo Jin-ah